Senin, 07 Januari 2019

Rencana Fogging DBD Sarua Makmur


SaruaMakmur - RT001 berencana untuk melakukan fooging dalam waktu dekat. Hal ini sebagai bentuk respon dari meninggalnya adinda Izzara Meira (Minggu, 6 Januari 2019) akibat penyakit DBD. Ketua RT001 hari ini bersama dengan Wakil dari PKK, ibu Anay berkoordinasi dengan pihak Puskesmas untuk menyelenggarakan kegiatan fogging.

"Tadi saya ketemu orang puskesmas dengan bu Anay & pak Darisman. Mereka lagi proses laporan ke kantornya yang nantinya kalo hasil positive akan di fogging tapi terbatas 20 rumah dari yang terkena, kalo untuk 1 komplek (kejadian luar biasa) belum sepertinya walaupun ada korban jiwa 1 orang.
Karena belum jelas antara lingkungan & surat kematian dari RS tidak lengkap juga posisi Rumah Sakit Pondok Indah ini masalah juga" jelas pak Awiet, ketua RT001.

Setelah kegiatan fogging dari Puskesmas dilaksanakan, direncanakan diadakan fogging menyeluruh di wilayah RW010.

"saya nunggu berita dari mereka untuk fogging (20 rumah) setelah 1 minggu baru kita bisa fogging sendiri 1 komplek dgn urunan" tambah pak Awiet. (alhw)

(sm-RW010/I/2019/18)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar